Tentang
Transkripan Asli Video Viral Marah-marah Supaya Tahu Aslinya Kayak Apa
"Bismillaah walhmadulillaah. Inilah dengan izin Allah, transkip tausiah/ceramah, utuh. Dari potongan viral yang dikesankan Yusuf Mansur
marah-marah, hehehe. Ceramah utuh ini, di tanggal 22 Agustus 2021 (tahun lalu). Sedangkan dipotong dan diedit, dan diviralkan, di pekan pertama Ramadhan 2022, akhir Maret/awal April 2022. Semoga Allah membuat sempat semua membaca transkipan ini (*link download ada dibagian bawah). Selain melihat dan mendengar video utuhnya."

(Yusuf Mansur, Ponpes Daarul Qur'an, 15 April 2022).

Sekilas info
Tentang Kelas Materi KW-17
Segitiga Wisatahati (Allah Dulu, Allah Lagi, Allah Terus)

Sebagai anak muda yang beranjak dewasa, yang lagi dikaruniai kesempitan rizki, ketutup peluang, dan ancaman jurang masalah yang sangat dalam, saya, periode 1999 - 2001, diingatkan Allah. Bahwa ada yang salah dalam cara menjalani hidup dan kehidupan ini. Ada yang salah dalam mengejar cita-cita dan impian. Ada yang salah dalam menjalani kerjaan dan usaha. Ada yang salah dalam berikhtiar. Dalam urusan mencari rizki. Bahkan dalam beraktifitas sehari-hari.

Ga ada Allah nya hidup saya. Kecuali tipis banget, lemah, seadanya. Ibarat cahaya dari 1 sd 100, ini 1 aja engga.

1997 hidup kemudian mengalami penurunan sangat drastis. Menuju gelap. Gelapnya, gelap berganda pula.

Hingga kemudian pencarian akan Allah, berbuah juga di antaranya Hikmah Segitiga Wisatahati dan kemudian prinsip yang lumayan bergaung digaungkan Allah belakangan ini: Allah dulu, Allah lagi, Allah terus. Sebuah konsep melibatkan Allah terus di sepanjang waktu di kehidupan ini, kapan saja dan di mana saja.

Revolusi langkah ini ternyata luar biasa dampak sangat baiknya bagi perubahan dan perbaikan hidup saya pribadi. Alhamdulillaah. Izin Allah.

Maka dengan berharap RidhaNya, Ridha Allah Subhaanahuu wata'aalaa, saya membagikan pengalaman dan ilmu serta hikmah pencarian ini. Hingga semua orang menemukan Segitiga yang selama ini bisa jadi ga komplit. Jadi, ga pernah nyambung selama ini dengan Allah. Dan ini jadi masalah. Bisa berantakan kemana-mana kalo ga nyambung dengan Allah. Ga nyambung dengan provider seluler aja, HP secanggih apapun, jadi ga bisa dipake... Apalagi bila ga nyambung dengan Allah. Tersambung dengan wifi saja, kita bisa nyambung dan kemana-mana. Lalu gimana lagi tersambung dengan Allah? Terhubung dengan Allah? Subhaanallaah.

Selamat mengikuti Segitiga Wisatahati ini. Sekalian belajar penuh tentang Allah dulu, Allah lagi, Allah terus. Sungguh insyaaAllah akan membahagiakan, menenangkan, menguatkan, dan mendatangkan daya power atau kekuatan yang besar sekali, yang bakal luar biasa pengaruhnya bagi perjalanan hidup kawan-kawan.

Semoga Allah izinkan dan memberi Ridha-Nya. Aamiin.

Berikut adalah Transkripan Asli Ceramah UYM – Di Acara Sewindu Paytren
(Channel Youtube Paytren Official) pada 22 Agustus 2021

Lebih detail silahkan download Transkip Sambutan Ustadz Yusuf Mansur yang tersedia dibawah ini..