*)Minimal kata yang ingin dicari adalah 4 karakter
CUYM-0330
Sekolah Dan Jalannya Calon Raja Dan Ratu
Oleh : Ustadz Yusuf Mansur
Diperbaharui ( 30/03/2025 17:52 ) | Dilihat ( 306 )


Jika Allah memberi kesulitan, kesukaran, kesusahan, kepelikan, persoalan, permasalahan, kesempitan, kesedihan, tanggungan-tanggungan, penderitaan-penderitaan, beban-beban...

Itu Namanya Allah masukin kita ke Jalannya Calon Para Raja dan Ratu.

Dan ini mahal sekali. Sangat mahal.

Sekolahnya Para Raja dan Ratu, adalah Sekolah Sabar, Sekolah Baik Sangka, Sekolah Takwa. Yang emang ga sekolahannya. Dididik dengan Tarbiyah Ruhani, langsung di alam ini, di kehidupan ini.

So, jika ada yang dimasukin ke keadaan ini, berarti dimasukin ke sekolah ini. Baik sadar maupun tidak sadar, tau maupun tidak tau. Di sini pentingnya ada yang ngingetin, ada yang ngajarin...

Bergembiralah. Sebab "Terpilih"... Dipilih Allah. Asli bergembira... Tinggal ngehnya, nyadarnya, ini ujian Allah. InsyaaAllah lulus, lolos...

Dan emang semuanya dipilih koq oleh Allah. Allah ga pilih-pilih. Semua dikasih kesempatan. Buktinya, punya kesusahan masing-masing, hehehe.

Tinggal sabarnya, baik sangkanya. Sama Allah. Kemudian terus titi Jalan Takwa... Abis ini, pada jadi raja dan ratu di berbagai bidang.

Allah Ada koq. Maha Ada. Dan Hadir. Maha Hadir... Allah Liatin siapa aja yang lulus, dan dijadiinNya, raja ratu beneran, sesuai keunikan, bakat, potensi, dan bahan masing-masing.

Laa takhof... Wa laa tahzan... Innallaah ma'anaa... Jangan takut, jangan sedih, Allah bersama kita semua... Jangan kecil ati, jangan sempit pikiran. Jangan resah, jangan khawatir. Allah ma'anaa...

Tinggal, kitanya bersama Allah, apa tidak? Selama ini kan sama syahwat, barangkali? Sama nafsu? Sama akhlak yang jelek; Hasad, hasud, iri, dengki, jahat, konyol... Bersama syetan... Bismillaah. Kita bersama Allah.

Sebagaimana yang saya tulis... Saya juga lagi sekolah di Sekolah Para Raja dan Ratu... Hehehe. .Dengan senang hati... Izin Allah.

Sekolah yang penuh rahmah, penuh ampunan, penuh maaf, penuh ridha dan berkah dari Allah.

Doain kita semua lulus sekolah yang satu ini... Isinya banyak. Beragam. Masing-masing siswa, pelajar, punya tangisannya masing-masing, kepedihannya masing-masing, bekgron masalahnya masing-masing, bekgron keadaannya masing-masing. Riuh keadaannya.

Dan Maha Kepala Sekolahnya, adalah Allah langsung. Guru-gurunya, di antaranya, malaikat2 Allah. Pegangannya, al Qur'an dan as Sunnah... Spirit Nabi, membersamai. MaasyaaAllah.

Guru2 lainnya, para shoolihiin, para ulama, para kyai-kyai, para ibu-ibu nyai, yang lurus, hanief, bersih, jernih... Yang juga punya pengalaman jatuh bangun barangkali, keluar masuk sekolah ini, hehehe.

Termasuk guru-gurunya adalah mereka yang bertaubat, ketemu dna menemukan Jalan Allah. Dari mereka kita belajar. Dengan izin Maha Guru dan Maha Kepala Sekolah ini.

Kapan nanti kita tengok siswa siswi di Sekolah Yang Sama, tapi yang diuji kesabarannya dengan berbagai nikmat... Berbagai kesenangan. Berbagai rizki dan fadhilah/keutamaan.

Tidak sedikit, yang diturunin juga derajat kelasnya, hehehe. Ada yang malah dikeluarin dari sekolah, hahaha. Dipindahin ke Sekolah Yang Sebelah, huahahaha.

Tapi hebatnya, tetap aja ini Sekolahnya Para Raja dan Ratu... Sekolah Sabar penuh kenikmatan, Sekolah Sabar penuh tantangan kesusahan, dua-duanya, outputnya, Raja Ratu di berbagai bidang.

Sebagaimana Yusuf Putra Ya'qub, yang menjawab... Ketika beliau ditanya, koq bis? Koq bisa jadi raja? Bukannya anak sumur? Diceburin ke sumur? Mestinya malah udah mati dan binasa?

Jawaban Nabi Yusuf, "... Innahuu may-yattaqi, wa yashbir..."

Sebagaimana tertera di ayat 90 Qs. Yusuf... Kata Nabi Yusuf, siapa aja juga yang bertakwa dan bersabar, semua bisa jadi apa aja... Jadi raja, penguasa, bumi, bisa...

MaasyaaAllah...

4pilar
Dengan 4 Modul Utama sebagai Pondasi semua modul..
The Beginning
The Spirit
The Process
The Giving
Dengan total (118) Seri Materi (diluar materi atas Kelas yang Anda aktivasikan), serta masih ditambah lagi dengan..
Kelas Bonus Pendukung lainnya yaitu..
Serial Materi Repetisi
Dengan total (16) Seri Materi (diluar materi atas Kelas yang Anda aktivasikan), yang merupakan Repitisi Solusi. Repitisi Impian. Repitisi Hajat. Repitisi Solusi. Repitisi Impian. Repitisi Hajat. Repitisi Harapan. Ala Zikir. Ala Zikir
Semua Kelas Materi Bonus ini bisa Anda dapatkan hanya dengan mengaktivasikan minimal 1 (satu) Kelas Materi dalam Daftar Modul Kuliah yang tersedia.
Klik Disini Untuk Aktivasi Kelas Materi dan dapatkan kesempatan diatas ini..
Berikut dibawah ini adalah highlight beberapa pendapat peserta (dari total 10.894 pendapat peserta) yang telah mengikuti Kelas Materi 4 Pilar ..
 Bismillahirrahmirrahiim. . Alhamdulillah Selalu Diingatkan Untuk Selalu Dan Banyak2 Bersyukur Atas Segala Nikmat Dan Karunianya Yang Telah Ada. Kadang Susah Sekali Berzikir Kalo Udh Sibuk Kerjakan Sesuatu. Mudah2an Bs Selalu Dekat Dengan Org2 Sholehah Agar Menjadi Pengingat Dan Motivasi Untuk Selalu Menjadi Org Yg Bersyukur. Aamiin. .  
Dikirim oleh : Nur Fadilah | XZ07OR
pada : 18/06/2020 08:26
 Bismillahirrahmanirrahiim. . Alhamdulillah. . Banyak2 Berdoa Untuk Keluarga, Sahabat, Teman Dan Semua Umat Muslimin Dan Muslimat Dimanapun Mereka Berada. Saling Mendoakan Untuk Kebaikan Dan Insya Allah Kita Juga Akan Selalu Didoakan Org Lain. . Aamiin 
Dikirim oleh : Nur Fadilah | XZ07OR
pada : 18/06/2020 08:42
 Materi Ke 25, Setiap Perbedaan Itu Pasti Ada Dalam Sebuah Keluarga Yang Artinya Ada Yang Sukses, Yang Biasa Saja Juga Mungkin Yang Miskin. Namun Tetap Kita Harus Mengucapkan Syukur Atas Keadaan Yang Kita Jalani. Bagaimana Cara Mensyukuri Nikmat Yang Diberikan Allah Dan Yakin Semua Keluarga Kita Akan Berusaha Menjadi Sama Rata Dalam Keadaan Hidup Di Dunia Jika Selalu Dekat, Kangen Dan Ingat Dengan Allah. . .  
Dikirim oleh : Henry Herdiansyah | 1LUZK9
pada : 18/06/2020 08:20
 Materi Ke 26, Menabung Doa. Istilahnya Bank Juga, Semakin Banyak Kita Menabung Semakin Banyak Berkah, Kenikmatan, Manfaat Yang Akan Kita Dapatkan Di Waktu Depan Kelak. Jadi Sedari Dini/kecil Termasuk Saat Ini Mulailah Selalu Meminta Dengan Doa Yang Jelas Dan Pasti Kepada Allah, Kelak Jika Kita Tidak Lalai Dan Selalu Dekat Juga Menjalankan Perintahnya, Tabungan Doa Kita Bisa Di Berikan Berlipat-lipat. Kembali Terbuka Hati Dan Pikiran Saya Mengenai Doa 
Dikirim oleh : Henry Herdiansyah | 1LUZK9
pada : 18/06/2020 08:38
 Jika Kita Memahami Cara Kerja Allah Maka Kita Jadi Bersyukur, Kita Jadi Tenang, Nggak Nyalahin, Kita Jadi Adem, Jika Kita Biasakan Datang Kepada Allah, Allah Yang Memiliki Segalanya Dan Yang Menggerakkan Semua Pasukan Allah, Dari Air, Udara, Pasir, Gunung, Lautan, Pepohonan, Binatang. Kita Bicara Tentang Bersyukur, Maka Kita Datang Kepada Allah, Allah Pasti Kerja, Sehingga Kita Tenang Dengan Segenap Kasih Sayangnya. Bawa Diri Kita Kepada Rasa Takut, Rasa Segan Dan Menghormati Allah.  
Dikirim oleh : Fetty Handina Prayekti | 7M7P4K
pada : 18/06/2020 08:31
 Subuanallah Walhamdulillah Walaillahailallah Allahuakbar. . Masyaaallah Ustadz, Keridhoan Allah Yang Sekarang Jadi Tujuan Prioritasku. . Alhamdulillah, Lagi-lagi Allah Tunjukan Solusi Yg Begitu Sempurna, Bukan Lagi Pemecahan Masalah Yg Lagi Kuhadapi Tapi Pemberian Solusi Dari Semua Masalah Kehidupanku. . Makasih Ustadz. .  
Dikirim oleh : Endang setiawati | 0MGD8R
pada : 18/06/2020 07:57
Catatan lainnya  
CUYM-0389
Amalan Serba 1X

CUYM-0383
Memperbaiki Niat

CUYM-0373
Sabar Itu Kuncinya

CUYM-0305
Ngingetin...

CUYM-0278
Inspirasi Sorban

CUYM-0219
Shalawatin Aja

CUYM-0193
Langit Bumi

CUYM-0179
Gimana Neraka?

CUYM-0178
Terlalu Sedikit

CUYM-0166
Ditunggu Di Nabawi

CUYM-0165
Semoga Terhibur

CUYM-0156
Menjemput Rizki

CUYM-0145
19 Bintang Baru

CUYM-0112
Wartawan Waaqi'ah

CUYM-0106
Shalat Dan Salad

CUYM-0102
Allah Sangat Kuasa

CUYM-0100
Go 5 Benua

CUYM-0095
Pelipetan 100X

CUYM-0090
Siapa Yang Setia?

CUYM-0086
300ribu Dapat 1M

CUYM-0084
Bisa To The Point

CUYM-0065
Diingetin Terus

CUYM-0055
Ampe Menang

CUYM-0027
Doa dan Shalawat

CUYM-0026
Cinta Tanah Air

CUYM-0018
STIT & AYM5Surah

CUYM-0009
Hizb Imam Nawawi

CUYM-0007
Makna Ramadhan


prev